Profil Konselor

Koordinator Bimbingan dan Konseling SMK Profita 

M. Sidiq Permana, S.Pd, C.Ht, CBA, CTC adalah seorang konselor sekolah (School Counselor) di SMK Profita Bandung. Beliau mendalami aplikasi tes untuk digunakan dalam layanan bimbingan dan konseling di sekolah. Beliau mendapatkan lisensi DISC sebagai Certified Behavior Analyst (CBA) dari Authentic School Indonesia. Selain itu, beliau mendalami aplikasi Tarot dalam Konseling dan sudah tersertifikasi sebagai Certified Tarot Counselor (CTC) dari Asosiasi Tarot Nusantara Indonesia (ATNI). Memiliki sertifikasi juga sebagai Certified Hypnotherapist (CHt) dari The Indonesia Board of Hypnotherapy (IBH). 


Gian Sugiana Sugara, S.Pd, CHt 
adalah Konselor Sekolah dan hipnoterapis aktif yang mengedepankan prinsip Client Centered (berpusat pada klien) dalam membantu orang untuk berkembang dan bertransformasi diri. Sekitar dua tahun lalu mempelajari Hipnoterapi secara otodidak. Gian belajar Hypnotherapy yang kemudian mendapatkan sertifikasi resmi Certified Hypnotist (CH) dan Certified Hypnotherapist (CHt) dari The Indonesian Board of Hypnotherapy (IBH) dan Certified Instructur (CI). Selain itu, juga mendalami Islamic Hypnotherapy. Saat ini Gian sudah menangani beberapa kasus yang cukup berat dan banyak klien bertransformasi diri untuk meraih hidup yang lebih baik. Diantaranya kasus yang pernah ditanganinya adalah kecanduan merokok, adiksi game online, Nocturnal Enuresis (kebiasaan ngompol dimalam hari), phobia, kecemasan sosial, tidak bisa memaafkan orang lain, kurang motivasi belajar dan kasus yang paling berat pernah ditangai adalah Depresi. Gian sudah menulis buku Best Seller "TERAPI SELF HYPNOSIS" yang didalamnya berisi tentang teknik pengembangan diri dengan menggunakan Hypnosis.

 

0 komentar:

Copyright © 2012 Konseling Profita